10 Jurusan di Sekolah Kejuruan yang Paling Diminati
Gatrailmu.com. Bagi siswa SMP atau sederajat yang duduk di bangku kelas IX, biasanya mengalami kebingungan untuk melanjutkan ke SMA, MA, atau sekolah kejuruan/SMK.
Namun jika sudah menentukan pilihan masuk SMK (Sekolah Menengah Kejuruan), ada baiknya kamu mengenali bidang-bidang keahlian di SMK. Harapannya, kamu tidak salah jurusan dan menikmati studi sesuai bidang kamu pilih.
Peserta didik yang memilih Sekolah Kejuruan ini, tentunya sudah memiliki tujuan jelas, minat dan fokus terhadap apa yang diinginkan setelah lulus sekolah.
Baca : Manfaat dan Tujuan Sekolah Kejuruan yang Harus Kamu Ketahui
Sekolah Kejuruan merupakan suatu bentuk pengembangan bakat pendidikan yang memiliki dasar keterampilan yang mengarah pada dunia kerja yang dipandang sebagai latihan keterampilan.
Pendidikan Sekolah Kejuruan adalah suatu program pendidikan yang menyiapkan individu peserta didik menjadi tenaga kerja profesional dan siap untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
Pilihan Jurusan Sekolah Kejuruan
Pilihan jurusan Sekolah Kejuruan semakin banyak, sesuai perkembangan minat dan bakat peserta didik. Peserta didik sebaiknya memilih jurusan dengan prospek kerja menjanjikan sesuai kemampuan.
Berikut ini adalah beberapa pilihan jurusan yang dapat dipilih.
1. Jurusan Animasi dan Multimedia
Seiring dengan semakin berkembangnya dunia digital belakangan ini, maka membuat jurusan-jurusan ini semakin banyak peminatnaya, karena lulusannya banyak perusahaan yang membutuhkan.
2. Jurusan Farmasi
Ilmu dasar farmasi dapat semakin berkembang pada saat peserta didik melanjutkan ke tingkat perguruan tinggi.
3. Jurusan Akuntansi
Di banyak sekolah kejuruan, akuntansi memegang grade tertinggi sebab mengharuskan memiliki kemampuan yang profesional di bidang hitung menghitung.
4. Jurusan Pelayaran
Seorang taruna SMK Pelayaran pasti akan memiliki prospek kerja menjanjikan jika mampu bergabung dengan divisi pelayaran.
5. Jurusan Pariwisata
Semakin berkembangnya sektor pariwisata belakangan ini juga membuat para lulusan pariwisata akan semakin banyak peluang kerja.
6. Jurusan Tata Boga
Jurusan ini bisa membantu peserta didik yang memiliki keahlian masak yang berguna untuk diri sendiri bahkan untuk dunia bisnis kuliner.
7. Jurusan Tata Busana
Tata Busana memiliki prospek kerja menarik sebab peserta didik bisa langsung bekerja di perusahaan konveksi, bisa menjadi seorang fashion designer. Oleh karena itu, para lulusan tata busana akan selalu memiliki prospek kerja yang terbuka lebar.
8. Jurusan Teknik Otomotif
Jurusan Otomotif memiliki prospek kerja menjanjikan, karena di Indonesia ada banyak perusahaan otomotif yang mendirikan pabrik.
9. Jurusan Administrasi Perkantoran
Perkantoran bisa memberikan peluang bekerja di berbagai bidang, baik di perkantoran, instansi pemerintah atau perusahaan besar.
10. Jurusan Pemasaran
Jurusan pemasaran ini dapat menciptakan strategi pemasaran produk atau jasa yang di pasarkan.
Demikian 10 jurusan SMK paling diminati. Semoga bermanfaat.