Surat Edaran SE Cut-off Data EMIS untuk Alokasi BOS 2023

Diposting pada

Surat Edaran SE Cut-off Data EMIS untuk Alokasi BOS 2023

Gatrailmu.com. Kementerian Agama Republik Indonesia, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam menerbitkan Surat Edaran SE Cut-off Data EMIS untuk Alokasi Bantuan Operasional Sekolah  2023.

Surat Edaran Cut-off Data EMIS untuk Alokasi Bantuan Operasional Sekolah 2023 dari Direktorat Jenderal Pendidikan Islam bernomor B-2546.6/DJ.I/Dt.I.I/KU.05/09/2022 30 dan tertanggal  September 2022.

Baca : Edaran Pemutakhiran Data EMIS Madrasah Semester Ganjil TP 2022/2023

Surat Edaran Cut-off Data EMIS untuk Alokasi BOS 2023 tersebut secara khusus ditujukan kepada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi c.q. Kepala Bidang Pendidikan Madrasah/Pendidikan Islam.

Menindaklanjuti nota dinas Direktur KSKK Madrasah nomor B125/Dj.I/Dt.I.I/KU.05/05/2022 tanggal 11 Mei 2022 tentang penyampaian cut-off data EMIS untuk BOP/BOS serta persiapan penyusunan pagu definitif tahun anggaran 2023, disampaikan informasi sebagai berikut:

1. Cut-off data Education Management Information System (EMIS) untuk madrasah negeri dilakukan pada tanggal 7 Oktober 2022;

2. Cut-off data EMIS untuk madrasah swasta dan Raudhatul Athfal (RA) dilakukan pada tanggal 15 Oktober 2022; dan

3. Siswa yang diperhitungkan untuk alokasi BOP/BOS adalah siswa yang berkategori aktif dan memiliki rombongan belajar (rombel).

Terkait hal tersebut, kami minta bantuan Saudara untuk menginformasikan kepada seluruh RA dan madrasah yang berada di wilayah kerja Saudara.

Surat Edaran SE Cut-off Data EMIS untuk Alokasi BOS 2023 selengkapnya dapat di download di sini

Demikian Surat Edaran SE Cut-off Data EMIS untuk Alokasi Bantuan Operasional Sekolah 2023. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan