Bentuk dan Fungsi Kata Tanya yang Harus Kamu Ketahui
Gatrailmu.com. Di dalam kehidupan sehari hari, kita pastinya sudah sangat sering melemparkan pertanyaan kepada orang lain. Pertanyaan tersebut disebut sebagai kalimat tanya yang berfungsi untuk bertanya atau meminta keterangan.
Sebelum membuat kalimat tanya, maka, kita perlu tahu dulu apa saja bentuk kata tanya yang bisa kita gunakan. Sebab tidak semua kata dapat berfungsi sebagai kata tanya.
Kata tanya sendiri mempunyai arti yaitu merupakan kata yang digunakan sebagai penanda pertanyaan dalam kalimat tanya.
Baca : Pengertian Kalimat Interogatif, Ciri, Fungsi, Jenis, dan Contohnya
Bentuk kata tanya sendiri bermacam-macam, antara lain yaitu apa, siapa, di mana, mengapa, kenapa bagaimana, kapan, kemana, darimana, dan berapa.
Bentuk dan Fungsi Kata Tanya
Jadi, apa fungsi kata tanya? Setiap kata tanya memiliki fungsi sendiri-sendiri. Berikut ini adalah uraian bentuk dan fungsi kata tanya.
1. Apa
Fungsi kata tanya apa adalah sebagai berikut.
a. Menanyakan nama (jenis, sifat) sesuatu
b. Pengganti sesuatu
c. Menanyakan pertalian kekeluargaan
d. Pengganti sesuatu yang kurang terang; pengganti barang sesuatu
e. Menghaluskan permintaan
f. Mendahului kalimat tanya
g. Bermakna “atau”
Contuh :
- Kamu ingin makan apa saat hujan begini?
- Apa yang sedang Dika makan ketika berkunjung ke rumah Bima?
- Binatang apa yang kau pelihara di rumah?
- Apa yang Fara alami, sehingga dia menangis tiada henti?
- Fara sedang mencari apa?
2. Siapa
Fungsi kata tanya siapa adalah sebagai berikut.
a. Menanyakan nomina insan
b. Menanyakan nama orang
c. Bermakna “seseorang yang tidak tentu”
Contoh :
- Siapa yang melihat kejadian perampokan itu?
- Perampoknya siapa?
- Siapa yang menjaga adik ketika semua orang pergi?
- Pemuda berkacamata hitam itu siapa?
- Siapa yang bertanggung jawab dalam kecelakaan itu?
3. Bagaimana
Fungsi kata tanya bagaimana adalah sebagai berikut.
a. Menanyakan cara, perbuatan (lazimnya diikuti kata cara)
b. Menanyakan akibat suatu tindakan
c. Meminta pendapat dari kawan bicara (diikuti kata kalau)
d. Menanyakan penilaian atas suatu gagasan
Contoh :
- Bagaimana kondisi banjir di Semarang saat ini?
- Ingin menjadi pandai, Bagaimana caranya?
- Bagaimana keadaan kamu sekarang?
- Bagaimana keadaan sekitar gunung Muria?
4. Kapan
Fungsi kata tanya kapan adalah sebagai berikut.
a. Menanyakan waktu terjadinya sebuah peristiwa atau kejadian
b. Jawaban yang akan didapatkan dari kata ini yaitu waktu berupa jam, tanggal, bulan, atau tahun.
Contoh :
- Kapan pelaksanaan ujian sekolah?
- Kapan kita pergi ke pantai?
- Siswa kelas X kapan melaksanakan PTA?
- Kapan pelakukan study tour sehingga kita bisa menabung?
5. Mengapa dan Kenapa
Fungsi kata tanya mengapa dan kenapa adalah sebagai berikut.
a. Menanyakan sebab atau alasan dari akibat suatu peristiwa atau perbuatan.
b. Jawaban dari pertanyaan ini yaitu berupa awalan sebab, karena atau pasalnya.
c. Dapat menggantikan fungsi predikat dan keterangan.
Contoh :
- Kenapa adik menangis ketika berangkat sekolah?
- Para mahasiswa itu kenapa melakukan demo pandemi Covid saat hujan deras?
- Mengapa sejak pagi orang berkumpul di rumah pak RT?
- Kenapa mereka pergi ketika masih pagi?
- Mengapa kecelakaan itu bisa terjadi?
6. Dimana
Fungsi kata tanya dimana adalah sebagai berikut.
a. Menerangkan tempat
b. Menunjukkan tempat yang tidak tentu
contoh :
- Dimana rumah Doni?
- Dimana kamu tinggal ketika terjadi tanah longsor?
- Kamu membeli buku ini dimana?
- Dimanakah liburan akhir pekan kita nanti?
- Dimanakah ruang multimedia berada ?
7. Kemana dan darimana
Fungsi kata tanya kemana dan darimana yaitu menanyakan kepergian dan kedatangan seseorang. Jawaban dari pertanyaan menggunakan kata kemana dan darimana yaitu berupa lokasi dan tempat.
Contoh :
- Kemana kamu akan pergi saat hari sudah gelap?
- Darimana kabar burung itu, sehingga beredar rumor yang tidak sedap?
- Darimana asal sekolahmu?
- Kemanakah perginya kucing itu setelah mencuri ikan?
8. Berapa
Fungsi kata tanya berapa, yaitu untuk menanyakan jumlah, berat, ukuran, waktu dan lain sebagainya. Jawaban dari kata tanya ini yaitu mengenai jumlah dan ukuran suatu objek.
Contoh :
- Berapa yang datang ke acara diskusi?
- Berapa lama perjalanan kita?
- Saat ini kamu memiliki buku novel berapa?
- Berapa harga emas saat ini?
Demikian bentuk dan fungsi kata tanya. Semoga bermanfaat.