Buku Pedoman Pembinaan dan Pengembangan UKS/M

Diposting pada

Buku Pedoman Pembinaan dan Pengembangan UKS/M

Tutorilmu.id. Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah menerbitkan Buku Pedoman Pembinaan dan Pengembangan UKS/M.

Diterbitkanya buku ini Sebagai Pedoman Penyelenggaraan Pembinaan dan Pengembangan Usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah UKS/M bagi Tim Pembina dan Pelaksana UKS/M dalam menyusun program dan kegiatan UKS/M;

Keberhasilan pembinaan dan pengembangan Usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah (UKS/M), terlihat dan tercermin pada perilaku hidup bersih dan sehat serta meningkatnya derajat kesehatan peserta didik khususnya dan masyarakat sekolah pada umumnya.

Baca : Panduan Bimbingan Konseling BK pada Kurikulum Merdeka 

Hal ini merupakan dampak yang diharapkan dari terlaksananya pembinaan dan pengembangan program UKS/M disemua satuan pendidikan mulai dari tingkat TK/RA, SD/MI, SMP/MTS, dan SMA/SMK/MA.

Program peningkatan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) bagi peserta didik perlu dilakukan sedini mungkin secara terpadu, terencana, terarah dan terkordinasi dari 4 (empat) Kementerian terkait mulai dari tingkat pusat sampai daerah serta melibatkan kerjasama dengan stakeholder.

Sasaran

Sasaran Pedoman Pembinaan dan Pengembangan UKS/M ini adalah Tim Pembina UKS/M danTim Pelaksana UKS/M di sekolah/madrasah baik negeri maupun swasta.

Tujuan

Tujuan disusunnya buku pedoman ini yaitu:

1. Sebagai Pedoman Penyelenggaraan Pembinaan dan Pengembangan UKS/M bagi Tim Pembina dan Pelaksana UKS/M dalam menyusun program dan kegiatan UKS/M;

2. Membantu warga sekolah dalam memahami dan melaksanakan Trias UKS/M Guru dan Kepala Sekolah sebagai Tim Pelaksana UKS/M dalam memahami dan menguasai cara melaksakan tiga program pokok UKS/M (Trias UKS);

3. Pelaksanaan program harus dilakukan secara terpadu, terarah, intensif dan berkesinambungan;

4. Membantu Guru dan Kepala Sekolah dalam mempersiapkan sarana dan prasarana UKS/M di sekolah;

5. Membantu Guru dan Kepala Sekolah sebagai Tim Pelaksana UKS/M dalam memahami, memonitoring, evaluasi dan pelaporan pelaksanaan UKS/M;

6. Membantu Tim Pembina pada Tingkat Kecamatan, Kab./Kota dalam melaksanakan pembinaan dan pengembangan UKS/M.

Ruang Lingkup

1. TP UKS/M dalam pembinaan dan pengembangan UKS/M secara berjenjang;

2. Tim Pelaksana UKS/M dalam mengimplementasikan Trias UKS/M di sekolah.

Selengkapnya tentang Buku Pedoman Pembinaan dan Pengembangan Usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah terdapat pada tautan berikut ini. 

 

Download

Demikian tentang Buku Pedoman Pembinaan dan Pengembangan Usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah UKS/M. Semoga bermanfaat.