Contoh Bentuk Kegiatan Pilihan MPLS Tahun 2024

Diposting pada

Contoh Bentuk Kegiatan Pilihan MPLS Tahun 2024

Gatrailmu.com. Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) merupakan kegiatan pertama masuk Sekolah untuk mengenalkan program, sarana dan prasarana sekolah, cara belajar, penanaman konsep, pengenalan diri, dan pembinaan awal kultur Sekolah.

Berdasarkan pengertian MPLS tersebut, maka terdapat beberapa tujuan dari kegiatan MPLS, sebagai berikut.

1. Mengenali potensi diri siswa baru.

2. Membantu siswa baru beradaptasi dengan lingkungan sekolah dan sekitarnya, antara lain terhadap aspek keamanan, fasilitas umum, dan sarana prasarana sekolah.

3. Menumbuhkan motivasi, semangat, dancara belajar efektif sebagai siswa baru.

4. Mengembangkan interaksi positif antar-siswa dan warga sekolah lainnya.

5. Menumbuhkan perilaku positif antara lain kejujuran, kemandirian, sikap saling menghargai, menghormati keaneka- ragaman dan persatuan, kedisplinan, hidup bersih dan sehat untuk mewujudkan siswa yang memiliki nilai integritas, etos kerja, dan semangat gotong.

Pelaksanaan MPLS bagi siswa baru harus dilakukan dalam bentuk kegiatan yang bersifat edukatif dan kreatif untuk mewujudkan sekolah sebagai taman belajar yang nyaman bagi mereka.

Pemilihan materi kegiatan MPLS sesuai kebutuhan tiap satuan pendidikan dan disesuaikan dengan kondisi sarana dan prasarana yang dimiliki.

Penyampaian materi MPLS juga hendaknya dikemas dengan cara menarik agar menghilangkan kejenuhan siswa selama kegiatan berlangsung.

Contoh Bentuk Kegiatan Pilihan MPLS Tahun 2024

Contoh Bentuk Kegiatan Pilihan MPLS

Berikut ini adalah contoh bentuk kegiatan pilihan MPLS Tahun 2024. Bentuk kegiatan MPLS, meliputi kegiatan wajib dan kegiatan pilihan. Kegiatan wajib dilakukan sesuai dengan silabus MPLS yang dikemas dan dipaparkan sesuai dengan kebutuhan peserta didik baru.

Sedangkan materi kegiatan pilihan MPLS disesuaikan dengan kondisi dan karakteristik lingkungan sekolah.

Bentuk kegiatan Pilihan MPLS 2024 dapat dihubungkan dengan materi Kurikulum Merdeka dan penguatan profil Pelajar Pancasila.

Adapun kegiatan pilihan merupakan materi pendukung yang dapat digunakan sebagai alternatif selama MPLS Tahun 2024 adalah sebagai berikut.

1. Konseling tentang karir dan prospeknya dalam keprofesian.

2. Pengenalan tata cara dan budaya sekolah (contoh : etika makan, tata cara penggunaan fasilitas toilet dan tata cara berpakaian/sepatu).

3. Menginformasikan fasilitas-fasilitas umum disekitarsekolah.

4. Menginformasikan kewajiban pemeliharaan fasilitas dan saranaprasarana sekolah dan fasilitas-fasilitas umum.

5. Pengenalan simulasi penanggulangan bencana/mitigasi bencana sesuai kondisi geografis daerah masing-masing.

6. Menginformasikan daerah rawan disekitarsekolah.

7. Kegiatan pengenalan manfaat dan dampak teknologi informasi, termasuk sanksi yang diatur dalam peraturan perundang- undangan terkait.

8. Pengenalan metode pembelajaran dalam Implementasi Kurikulum Merdeka.

9. Kegiatan pengenalan tema-tema Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dalam bentuk video atau media yang relevan.

10. Pengenalan Kegiatan atraksi masing-masing kelas, antara lain perlombaan bidang kesenian, dan olahraga; atau kegiatan lain berupa projek-projek penguatan Profil Pelajar Pancasila.

11. Kegiatan cinta lingkungan hidup.

Baca :

Demikian contoh bentuk kegiatan pilihan MPLS tahun 2024. Semoga bermanfaat.