Edaran Pemasangan Logo Hari Sumpah Pemuda Ke-94 Tahun 2022

Diposting pada

Edaran Pemasangan Logo Hari Sumpah Pemuda Ke-94 Tahun 2022

Tutorilmu.id. Deputi Bidang Pengembangan Pemuda, Selaku Ketua Pelaksana Panitia Nasional Peringatan HSP Ke-94 Tahun 2022 telah menerbitkan Surat Edaran bernomor PP.02.02/9.16.22/D-II.4/IX/2022 dan tertanggal 16 September 2022 tentang Pemasangan Logo dan Peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) Ke-94 Tahun 2022

Surat Edaran Pemasangan Logo dan Peringatan HSP Ke-94 Tahun 2022 secara khusus ditujukan kepada :

  1. Sekretaris Jenderal Lembaga Negara;
  2. Sekretaris Kementerian Koordinator;
  3. Sekretaris Jenderal Kementerian;
  4. Sekretaris Kementerian;
  5. Sekretaris Utama Lembaga Pemerintah Non Kementerian;
  6. Kepala Staf Umum TNI;
  7. Asisten Perencanaan Polri;
  8. Jaksa Agung Muda Bidang Pembinaan; dan
  9. Sekretaris Daerah Provinsi/Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia.

Baca : Tema dan Makna  Logo Hari Sumpah Pemuda Ke-94 Tahun 2022

Di dalam rangka menggelorakan semangat Sumpah Pemuda, Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia sebagai penanggung jawab pelaksanaan HSP Ke-94 Tahun 2022 telah menetapkan logo dan tema HSP Ke-94 Tahun 2022, dengan harapan selama bulan Oktober ada pelbagai kegiatan/publikasi yang bernuansa kepemudaan di seluruh Kementerian/Lembaga (K/L) dan pemangku kepentingan kepemudaan.

Sehubungan hal itu, untuk menyemarakkan Peringatan HSP Ke-94 Tahun 2022, dimohon bantuan memeriahkan Bulan Pemuda selama bulan Oktober dengan memasang atribut logo dan tema HSP di perkantoran serta tempat-tempat strategis lainnya (indoor/outdoor) baik di dalam maupun luar negeri (kantor Perwakilan Republik Indonesia di luar negeri), sekaligus menghimbau kepada seluruh jajaran terkait untuk memasang logo HSP Ke-94 Tahun 2024 dari tanggal 1 s.d. 31 Oktober 2022.

Kegiatan tersebut tidak terbatas pada pemasangan spanduk, videotron, baliho, umbul-
umbul, persuratan, atribut kantor, media luar ruang, serta pelbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh K/L dan pemangku kepentingan kepemudaan.

Sebagai informasi bahwa Puncak Acara Peringatan HSP Ke-94 Tahun 2022 diselenggarakan pada tanggal 28 Oktober 2022 yang direncanakan dihadiri Bapak Presiden Republik Indonesia dan para Menteri Kabinet Indonesia Maju serta para Gubernur seluruh Indonesia.

Informasi media publikasi dan Panduan Peringatan HSP Ke-94 Tahun 2022 dapat diakses melalui situs resmi Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia https://www.kemenpora.go.id/pengumuman/35/materi-publikasi-hsp-ke-94-tahun-2022.

Surat Edaran Pemasangan Logo dan Peringatan HSP Ke-94 Tahun 2022 selengkapnya terdapat  pada tautan berikut ini.

 

Download

Demikian Surat Edaran Pemasangan Logo dan Peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) Ke-94 Tahun 2022. Semoga bermanfaat.