Edaran Rekrutmen Penulis Modul Tindak Lanjut Hasil AKMI Madrasah Tahun 2023

Diposting pada

Edaran Rekrutmen Penulis Modul Tindak Lanjut Hasil AKMI Madrasah Tahun 2023

Gatrailmu.com. Kementerian Agama Republik Indonesia, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam telah menerbitkan Surat Edaran Rekrutmen Penulis Modul Tindak Lanjut Hasil Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) Madrasah Tahun 2023.

Rekrutmen Penulis Modul Tindak Lanjut Hasil Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia Madrasah Tahun 2023 tersebut tertuang dalam Surat Edaran Nomor : 6.1/PMU.MEQR/HM/I/2023 tertanggal 06 Januari 2023.

Surat Edaran Rekrutmen Penulis Modul Tindak Lanjut Hasil Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia Madrasah Tahun 2023 secara khusus ditujukan kepada :

1. Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi

2. Rektor/Ketua Perguruan Tinggi

3. Kepala Kantor Kementerian Agama Kab/Kota

4. Kepala Madrasah

Dalam Surat Edaran tersebut disampaikan bahwa dalam rangka mendukung implementasi kegiatan Komponen II Realizing Education’s Promise-Madrasah Education Quality Reform (REP-MEQR) yang bersumber dari Pinjaman Luar Negeri, Project Management Unit REP-MEQR Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia akan melaksanakan proses seleksi guru, pengawas madrasah, dan akademisi perguruan tinggi untuk bergabung pada Tim Penulis Modul Pelatihan Tindak Lanjut Hasil Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI), yang meliputi literasi membaca, literasi numerasi, literasi sains dan literasi sosial budaya.

Sehubungan dengan hal tersebut, bersama ini disampaikan tata cara rekrutmen dan persyaratan calon Penulis Modul Pelatihan Tindak Lanjut Hasil AKMI Tahun 2023. Kami mohon bantuan Saudara untuk mensosialisasikan/menyebarluaskan surat dimaksud kepada guru, pengawas madrasah, akademisi perguruan tinggi dan para pemangku kepentingan lainnya di wilayah Saudara.

Demikian, atas perhatian dan kerjasama Saudara diucapkan terima kasih.

Baca : Tahapan Seleksi Penyusun dan Reviewer Instrumen AKMI Tahun 2023

Surat Edaran Rekrutmen Penulis Modul Tindak Lanjut Hasil Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia Madrasah Tahun 2023 selengkapnya terdapat dalam tautan berikut ini.

 

Download

Demikian Surat Edaran Rekrutmen Penulis Modul Tindak Lanjut Hasil Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia Madrasah Tahun 2023. Semoga bermanfaat.