Langkah- Langkah Membuat Media Pembelajaran Power Point

Diposting pada

Langkah- Langkah Membuat Media Pembelajaran Power Point

Tutorilmu.id. Salah satu proses penyampaian materi dalam proses pembelajaran adalah menggunakan media pembelajaran yang tepat, antara lain penggunaan aplikasi presentasi seperti Microsoft power point.

Power point merupakan aplikasi pembantu untuk membuat paparan dalam bentuk slide presentasi yang interaktif sehingga materi dapat ditampilkan lebih efektif dan professional.

Penggunaan power point yang interaktif dapat membantu seorang pendidik untuk memaparkan materi kepada peserta didik dengan lebih mudah sehingga transformasi ilmu pengetahuan dapat berjalan dengan lebih baik dan lancar.

Program Power Point adalah perangkat lunak yang dirancang khusus untuk menampilkan program multimedia dengan cara yang menarik, tidak memerlukan bahan baku selain alat penyimpanan data, membuatnya mudah dibuat, mudah digunakan, dan relatif murah.

Baca : Media power point : Pengertian, Manfaat, Kelebihan, dan Kekurangan

Microsoft Power Point juga dapat berarti perangkat lunak yang membantu mengatur presentasi yang efektif, profesional, dan sederhana. Microsoft Power Point membantu guru membuat slide, menguraikan presentasi guru, dan menampilkan slide dinamis dengan clip art menarik yang dapat guru lihat dengan mudah di layar komputer guru, membuat ide guru lebih menarik dan terarah. Berguna untuk presentasi pembelajaran.

Dengan Power Point, guru dapat membuat presentasi profesional dan, jika diinginkan, dengan mudah menempatkan hasil presentasi Anda di server web sebagai halaman web yang dapat guru akses sebagai materi pembelajaran dan informasi lainnya.

Langkah-langkah membuat media pembelajaran Power Point

Berikut ini adalah langkah-langkah dalam membuat media pembelajaran power point.

1. Buka program Microsoft Power Point

2. Mulailah dengan New file

3. Pilih slide design yang diinginkan

4. Inputlah judul utama materi persentasi yang akan  disampaikan di slide pertama

5. Inputlah sub judul materi di slide kedua (bila dipandang perlu cantumkan kembali judul utamanya).

6. Selanjutnya, inputlah point-point pokok materi setiap sub secara beruntut pada slide-slide berikutnya.

7. Buat atau memanfaatkan gambar sederhana dengan menggunakan fasilitas shapes dan clip art yang telah tersedia pada menu insert.

8. Melalui menu insert, dapat pula mengimput   berbagai macam ilustrasi (chart, picture, sound, movie). Untuk dapat menginput picture, sound, movie anda harus lebih dahulu menyiapkan file-nya di dalam komputer yang digunakan.

9. Tampilan template/background hendaknya sederhana, kontras dengan objek (teks, gambar, dll), dan konsisten.

10. Jenis huruf (font) yang digunakan hendaknya  tidak berkaki (san serif) seperti Arial, Tahoma, Calibri, dan semacamnya. Hindari menggunakan huruf berkaki (serif) seperti Times New Roman, Century, Courier, atau jenis huruf rumit seperti Forte, Algerian, Freestyle Script, dan semacamnya . Jenis huruf hendaknya konsisten.

11. Hindari menggunakan huruf terlalu kecil. Besar huruf yang disarankan minimal 18 pt (misalnya: 32 pt untuk judul, 28 pt untuk sub judul, 22 pt sub sub judul, dst).

12. Bila menggunakan Bullet hendaknya tidak lebih dari 6 bh dalam satu slide.

13. Warna yang digunakan hendaknya serasi dengan tetap memperhatikan asas kontras. Berikan penonjolan warna pada bagian yang dipentingkan. Hindari menggunakan lebih dari tiga macam warna.

14. Gunakan Visualisasi (gambar, animasi, audio, grafik, video, dll) untuk memperjelaskan fakta, konsep, prinsip, dan prosedur. Visualisasi lebih dari sekedar kata-kata (Kalau bisa divisualisasikan kenapa harus dengan kata-kata). Namun, penggunaan visualisasi yang berlebihan akan menjadi distraktor.

15. Hindari menggunakan lebih dari 25 kata dalam satu slide

Demikian tentang Langkah- Langkah Membuat Media Pembelajaran Power Point. Semoga bermanfaat.