Surat Pribadi : Pengertian, Ciri, Fungsi, Struktur, dan Contohnya

Diposting pada

Surat Pribadi : Pengertian, Ciri, Fungsi, Struktur, dan Contohnya

Gatrailmu.com. Apakah kalian pernah berkirim surat kepada teman, keluarga atau kekasih? Surat yang dikirim kepada mereka disebut sebagai jenis surat pribadi. 

Isi surat pribadi berkaitan dengan kebutuhan atau kepentingan pribadi. Umumnya, menulis surat pribadi  memang dengan maksud pribadi dan ditujukan kepada orang lain

Lantaran bersifat personal, surat pribadi dalam penulisannya tidak menggunakan bahasa yang terlalu baku, bahkan cenderung bebas.

Baca : Surat Resmi : Pengertian, Ciri-Ciri, Fungsi, Tujuan dan Jenisnya

Di dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), surat adalah kertas yang bertulis, secarik kertas sebagai tanda atau keterangan, sesuatu yang ditulis atau tertulis.

Surat pribadi adalah bentuk komunikasi interaktif antara orang pertama atau pengirim dengan orang kedua sebagai penerima. Umumnya, isi surat berkaitan dengan masalah pribadi seperti menanyakan kabar, pemberitahuan, permintaan, keperluan pribadi, dan tujuan komunikasi bersifat pribadi lainnya.

Ciri Surat Pribadi

Surat Pribadi

Ciri-ciri surat pribadi antara lain yaitu sebagai berikut.

1. Surat pribadi tak dilengkapi dengan kepala surat (kop surat).

2. Surat pribadi tidak mempunyai nomor surat.

3. Salam pembuka serta penutup dalam surat pribadi bersifat non-formal dan santai.

4. Bahasa yang dipakai disesuaikan dengan tujuan surat pribadi itu. Memakai bahasa baku kalau bersifat resmi, serta menggunakan bahasa tidak baku kalau sifatnya tidak resmi.

5. Format surat pribadi biasanya lebih bebas.

6. Pilihan kata sapaan bersifat pribadi seperti kata emotif dan ekspresif

7. Bahasa surat pribadi tidak formal tetapi santun, dan ragam bahasa tergantung siapa penerima suratnya.

8. Bahasa dalam surat pribadi menggunakan sapaan atau seperti kalimat orang bercakap-cakap,

9. menggunakan kata ganti orang pertama untuk pengirim, dan menggunakan kata ganti orang kedua untuk penerima

Fungsi Surat Pribadi

Adapun fungsi surat pribadi adalah :

1. Untuk Mengekspresikan Diri

Surat pribadi biasanya dipakai untuk keperluan personal dan sering dipakai untuk mengungkapkan perasaan seseorang.

2. Menjadi Wakil Penulis

Surat pribadi berfungsi sebagai wakil penulis surat. Surat pribadi mewakili penulis surat guna berkomunikasi dengan pihak lain.

3. Sarana Penyampaian Ide

Penyampaian gagasan serta ide bisa dilakukan lewat surat pribadi kepada orang lain. Dengan cara seperti ini, si penulis bisa menyampaikan ide serta gagasannya secara bebas.

4. Sebagai sarana menyampaikan informasi

Mengingat surat pribadi bisa kita tulis dengan bahasa yang tidak baku, maka surat pribadi bisa menjadi satu di antara sarana dalam penyampaian informasi terbaru yang memang ingin kita bagikan kepada kerabat dekat.

Sistematika Surat Pribadi

Meskipun bersifat tidak resmi, surat pribadi tetap perlu memperhatikan tata etika dan sopan santun, apalagi jika menulis kepada orang yang lebih dewasa atau orang yang baru kita kenal.

Secara umum surat pribadi juga memiliki struktur surat tersendiri, yaitu:

1. Tempat dan tanggal pembuatan surat

2. Tujuan/alamat surat

3. Salam pembuka

4. Pembuka surat/paragraf pembuka

5. Isi surat/paragraf isi

6. Penutup surat/paragraf penutup

7. Salam penutup

8. Nama pengirim dan tanda tangan

Contoh Surat Pribadi

Semarang, 7 Januari 2022

Teruntuk Kak Naura

Di Jepang

Asslamualaikum,

Hai Kak, bagaimana kabarnya? Semoga Kakak selalu sehat dan tidak ada kekurangan suatu apapun. Di sini kabarku  beserta seluruh keluarga baik-baik saja seperti yang Kakak harapkan.

Oh ya Kak, sudah hampir 1 tahun kita tidak bertemu  dan di sini aku sangat merindukan Kak Naura. Aku tahu Kakak sedang sangat sibuk belajar dan aku juga disibukkan oleh kegiatan sekolah beserta tugas-tugasnya.

Kak, semester ini aku terakhir belajar di SMA. Doain cepat selesai dan cepat lulus ya. Supaya nanti segera bisa mengunjungi dan menyusul Kakak kuliah di Jepang.

Ayah ibu dan adik Fara titip salam buat Kakak. Salam rindu dan semoga selalu sehat di sana. Jangan lupa memberi kabar apapun jika ada masalah. Ayah ibu juga kirim oleh-oleh kesukaan  Kakak.

Sudah dulu ya kak. Sampai ketemu di masa liburan nanti.

Wassalamualaikum

Salam kangen

Adikmu

Dika

Demikian ulasan tentang  Surat Pribadi : Pengertian, Ciri, Fungsi, Struktur, dan Contohnya. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan