Susunan Upacara Hari Guru Nasional HGN Tahun 2023

Diposting pada

Susunan Upacara Hari Guru Nasional HGN Tahun 2023

Gatrailmu.com. Setiap tanggal 25 November diperingati sebagai Hari Guru Nasional. Hari Guru Nasional diperingati sebagai wujud penghormatan kepada profesi guru di Indonesia

Tujuan peringatan Hari Guru Nasional adalah untuk meningkatkan apresiasi dan penghargaan terhadap peran dan kontribusi guru di dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

Hari Guru Nasional tanggal 25 November ditetapkan bersamaan dengan hari lahir PGRI melalui Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994.

Selain sebagai bentuk penghormatan kepada guru, Hari Guru Nasional juga menjadi momen bagi guru untuk merefleksikan kembali tugas dan tanggung jawabnya dalam membentuk generasi muda yang cerdas, berkarakter, dan berakhlak mulia, serta meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.

Profesi guru di Indonesia mencakup berbagai jenjang pendidikan, mulai dari tingkat pendidikan anak usia dini hingga pendidikan tinggi. Untuk menjadi guru, seseorang harus memiliki kualifikasi pendidikan yang sesuai, seperti sarjana pendidikan atau diploma keguruan.

Susunan Upacara Bendera Hari Guru Nasional 2023

Susunan Upacara Hari Guru Nasional HGN Tahun 2023

Puncak peringatan Hari Guru Nasional ditandai dengan pelaksanaan Upacara Bendera sesuai dengan pedoman peringatan Hari Guru Nasional.

Demikian halnya dengan Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2023 ini, ketentuan pelaksanaan upacara bendera juga mengacu pada pedoman yang telah ditetapkan, termasuk susunan acaranya.

Baca : Pedoman (Juknis) Hari Guru Nasional HGN Tahun 2023

Di dalam pedoman peringatan Hari Guru Nasional 2023, dijelaskan bahwa upacara bendera Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2023 diselenggarakan di kantor Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi di tingkat pusat, Kantor Kementerian Agama pusat, instansi dan satuan pendidikan di daerah dan kantor perwakilan Indonesia di luar negeri serta satuan pendidikan di luar negeri.

Waktu pelaksanaan upacara bendera Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2023 adalah Sabtu, 25 November 2023 mulai pukul 08.00 waktu setempat sampai dengan selesai.

Upacara bendera Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2023 dapat dilaksanakan di halaman kantor/lapangan/tempat lain yang telah disepakati oleh panitia setempat.

Berikut ini adalah susunan Upacara Hari Guru Nasional HGN Tahun 2023.

– Pemimpin upacara memasuki lapangan upacara;

– Pembina upacara tiba di tempat upacara;

– Penghormatan kepada pembina upacara;

– Laporan pemimpin upacara;

– Pengibaran bendera Merah Putih diiringi lagu kebangsaan Indonesia Rayaoleh korsik/paduan suara;

– Mengheningkan cipta dipimpin oleh pembina upacara;

– Pembacaan teks Pancasila diikuti oleh seluruh peserta upacara;

– Pembacaan naskah Pembukaan UUD Negara Republik Indonesia tahun1945;

– Penganugerahan Tanda Kehormatan Satya Lancana Pendidikan (jika ada);

– Menyanyikan lagu Hymne Guru;

– Amanat pembina upacara (Pidato Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset,dan Teknologi); (Unduh di sini)

– Menyanyikan lagu Terima Kasih Guruku;

– Pembacaan doa*); (unduh di sini)

– Laporan pemimpin upacara;

– Penghormatan kepada pembina upacara;

– Pembina upacara meninggalkan mimbar upacara;

– Upacara selesai, barisan dibubarkan.

Keterangan :

*) : Sebelum pembacaan doa, diharapkan agar petugas pembaca doa menjelaskan bahwa doa upacara dibacakan secara agama Islam, dan mempersilakan kepada peserta upacara yang tidak beragama Islam untuk berdoa sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing.

Baca : Logo Hari Guru Nasional HGN Tahun 2023 dan Filosofinya

Demikian susunan upacara bendera Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2023. Semoga bermanfaat.